top of page
Writer's pictureUtami Sadikin

Tangkas Berinternet

Dalam rangka Hari Internet Aman Sedunia yang jatuh setiap tanggal 11 Februari, sehari sebelumnya Google menggandeng Yayasan Sejiwa serta didukung Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI menginisiasi kampanye bertajuk "Tangkas Berinternet".


Program Literasi digital dalam skala global ini dihadiri oleh perwakilan beberapa sekolah swasta dan juga komunitas pendidik yang berada di Jabodetabek. Hari itu senin, 10 Februari 2020 saya mewakili #ibuprofesional hadir dalam seminar dan workshop yang bertujuan meningkatkan ketahanan anak-anak berinternet.


Kita pantas bersyukur bahwa di Ibu Profesional telah memiliki program literasi digital yang masuk kedalam kurikulum bunda sayang, di materi 12 #keluargamultimedia kita diajak untuk melek tehnologi. Melihat fungsi tehnologi sebagai tools untuk pengembangan diri dan keluarga serta tetap bijak dalam menggunakannya. sehingga pada prakteknya kita sudah mulai lebih dahulu, tinggal membuatkan menjadi kampanye baik khas Ibu Profesional.





Back to Event,

Acara yang berlangsung sekitar 6 jam ini dibagi menjadi 2 sesi. Sesi 1 adalah seminar sekaligus peresmian peluncuran kampanye tangkas berinternet oleh Dirjen PAUD, pendidikan dasar dan pendidikan menengah Bapak Harris Iskandar serta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Ibu Bintang Puspayoga Sedangkan sesi 2 adalah sesi workshop "Tangkas Berinternet".


Program ini selain memuat 5 topik penting yaitu : Cerdas, Cermat, Tangguh, Bijak dan Berani dilengkapi juga dengan permainan berbasis web yang bisa diakses https://beinternetawesome.withgoogle.com/en_us/interland . Sehingga diharapkan target pasar untuk anak usia 6 - 12 tahun akan mudah dicapai.





33 views0 comments

Comments


bottom of page