top of page

PERI Mainan

Updated: Dec 27, 2017

Changemaker Family

Ibu sebagai agen perubahan

Ketika saya mengetahui IIP ingin memberikan tantangan tahunan berupa aksi kerja nyata bagi member komunitas, saya teringat mimpi saya 2tahun lalu. Bertekad dalam hati untuk menjadikan tantangan ini sebuah momentum bagi saya untuk mewujudkan mimpi saya dulu. Yaitu mengajak ibu-ibu Indonesia untuk lebih berdaya. Tidak hanya duduk manis sambil ngerumpi tapi berkarya menghasilkan kerajinan yang dapat digunakan anak-anak bermain dan sebagainya. Disamping itu saya pun memiliki anak yang hobby bermain gadget, rasanya sangat disayangkan jika masa kecilnya habis begitu saja bersama gadget. Saya ingin mengajak ibu-ibu lain (yang mungkin) masalahnya sama dengan saya untuk bersama-sama membersamai anak-anak dengan mengolah sampah rumah tangga dan memilih bahan yang dapat digunakan untuk membuat mainan. Dari proses pemilihan sampah dan mengolah bahan bekas sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat. Kita dan anak kita pun jadi banyak berinteraksi, ada kedekatan fisik dan psikis, anak jauh dari pengaruh gadget yang sama kita ketahui dampak negatifnya dari sisi fisik maupun mental. Terlebih pengaruh LBGT yang sangat gencar di internet maupun games online, sangat mungkin anak kita melihat dan kena dampaknya jika setiap hari yang dipegang adalah gadget. Untuk itu-lah saya tergerak untuk menjauhkan anak-anak dari gadget tapi dialihkan dengan berkarya dari bahan bekas yang ada di rumah. Kita gunakan gadget dengan mencari ilmu, model mainan yang bisa dibuat dari barang bekas dan manfaat lainya. Anak-anak senang, kita pun ikut menyelamatkan bumi dengan peduli lingkungan. Karena kita tahu bahwa sampah rumah tangga adalah penyumbang terbesar di Indonesia. Dari kita-lah para ibu untuk sadar dan memilah sampah agar penangganan sampah lebih efektif dan efisien. Untuk itu saya menamai program ini *PERI Mainan (Pembuat, Edukasi, Rancangan Ibu)*. Ada beberapa mentor yang siqap saya kunjungi untuk berbagi ilmu dan pengalamanya. Bismillah semoga program ini tidak hanya anggan belaka tapi juga program yang berjalan lancar, bermanfaat untuk masyarakat Indonesia khususnya kota Depok. Bergerak dari sekolah tingkat bawah seperti TPA, PAUD, TK untuk membangun kesadaran dan memberdayakan orang tua murid. In syaa Allah... Salam Smangat!!! By: Nina Sri Mulatsih














 
 
 

Comments


bottom of page